Berita untuk disiarkan pada program NEWSTAINMENT, Senin-Jum'at pukul 09.00-10.00 WIB

Selasa, 17 Maret 2015

Mahasiswa FKIK Meminta Peninjauan Rektor Terhadap Dekan Baru


Untuk Disiarkan          : Rabu 18 Maret 2015
Reporter                      : Siti Aisyah

Kemarin, Mahasiswa Fakultas Kedokteran dan Ilmu Kesehatan (FKIK) UIN Jakarta, menggelar aksi demo di depan gedung Rektorat UIN Jakarta. Mahasiswa meminta agar Rektor dapat meninjau kembali dekan terpilih untuk FKIK. Aksi ini terjadi karena mahasiswa FKIK melihat latar belakang dekan FKIK yang baru tidak sesuai dengan yang seharusnya. Mahasiswa menyayangkan keputusan Rektor yang telah menetapkan dekan FKIK yang baru ini.

Koordinasi Lapangan, alumni Fakultas Kedokteran dan Ilmu Kesehatan (FKIK) tahun 2006, dr. Dimas Naufal, menuturkan, aksi ini untuk meminta peninjauan kembali pengangkatan dekan  FKIK yang baru, karena dekan yang baru dinilai kurang dalam aksesibilitas di civitas kedokteran  sendiri. Sebelumnya para mahasiswa juga telah mengajukan petisi kepada rektorat, namun tidak ada tindak lanjut yang diberikan pihak rektorat.

Mahasiswi Fakultas Dakwah dan Ilmu Komunikasi (FDIKOM), jurusan Bimbingan Penyuluhan Islam (BPI) semester empat, Imez Dias, menanggapi aksi yang dilakukan mahasiswa dari fakultas kedokteran memang cukup beralasan, karena dekan fakultas akan berpengaruh dalam kelanjutan mahasiswa saat masuk ke dunia kerja. Imes menambahkan, dekan yang berasal dari latar belakang yang sama memang diharapkan bisa membantu mahasiswanya kelak. Namun, pasti ada alasan tersendiri dari pihak rektorat kenapa memilih dekan yang berbeda latar belakangnya, dan mahasiswa bisa meminta kejelasan akan hal tersebut.

0 komentar:

Posting Komentar