Berita untuk disiarkan pada program NEWSTAINMENT, Senin-Jum'at pukul 09.00-10.00 WIB

Sabtu, 13 April 2019

EDUKASI MASALAH EKONOMI/ F-E-B UIN JAKARTA GELAR SEMINAR PERLINDUNGAN KONSUMEN DALAM JASA KEUANGAN

12.22 Posted by Newsroom rdk No comments


UNTUK DISIARKAN : SENIN 12 APRIL 2019
REPORTER : SHIDQI FIKRI ZAIDAN

DEWAN EKSEKUTIF MAHASISWA -DEMA-/ FAKULTAS EKONOMI DAN BISNIS F-E-B/ MENGADAKAN SEMINAR PERLINDUNGAN KONSUMEN DALAM JASA KEUANGAN// PADA JUMAT 12 APRIL LALU/ YANG DIMULAI PADA PUKUL SATU SIANG SAMPAI EMPAT SORE// BERTEMPAT DI TEATER DUA GEDUNG BARU F-E-B/ UNTUK MEMBERIKAN PENGETAHUAN TENTANG PERBANKAN/ JASA KEUANGAN SERTA SEMUA YANG BERKAITAN DENGAN PERMASALAHAN EKONOMI//

DEPUTY DIREKTUR INFORMASI/ DOKUMENTASI DAN EDUKASI PERLINDUNGAN KONSUMEN OTORITAS JASA KEUANGAN O-J-K F// A PURNAMA JAYA MENGATAKAN/ O-J-K MERUPAKAN LEMBAGA NEGARA YANG BERFUNGSI UNTUK MENYELENGGARAKAN SISTEM PENGATURAN/ DAN PENGAWASAN  YANG TERINTEGRASI TERHADAP SELURUH SEKTOR JASA KEUANGAN DAN LEMBAGA JASA KEUANGAN LAINNYA// RUANG LINGKUP PENGAWASAN DAN PENGATURAN O-J-K/ MELIPUTI PERBANKAN/ PASAR MODAL/ DAN INDUSTRI KEUANGAN NON BANK// CARA O-J-K MELAKUKAN PERLINDUNGAN KEPADA KONSUMEN/ TERBAGI MENJADI DUA YAITU/ PREVENTIF DAN REDRESS ATAU REPRESIF// CARA PREVENTIF MELIPUTI PEMBERITAHUAN INFORMASI DAN EDUKASI/ PELAYANAN PENGADUAN/ MARKET INTELEGENCE DAN MARKET CONDUCT// SEDANGKAN REDRESS ATAU REPRESIF LEBIH MENGARAH KE FASILITAS PENYELESAIAN PENGADUAN/ TINDAKAN PENGHENTIAN KEGIATAN DAN PEMBELAAN HUKUM// MASYARAKAT INDONESIA BANYAK SEKALI YANG MELAKUKAN INVESTASI TAPI TIDAK MENGETAHUI INFORMASI TERKAIT HAL TERSEBUT SEHINGGA MEMUNGKINKAN TERJADINYA PENIPUAN//

KETUA PELAKSANA SEMINAR/ ILHAM MUSYAFFA MENGATAKAN/ SEMINAR PERLINDUNGAN KONSUMEN DALAM JASA KEUANGAN DIADAKAN UNTUK MEMBERIKAN PENGETAHUAN KEPADA MAHASISWA/ KHUSUSNYA FAKULTAS EKONOMI DAN BISNIS F-E-B// MAHASISWA YANG JUGA MENJABAT SEBAGAI KOOR BIRO PROJECT -DEMA- F-E-B  MENAMBAHKAN/ HAL YANG BELUM DIPELAJARI DAN TIDAK DIBAHAS SECARA TERPERINCI DI KELAS BISA DIDAPATKAN DALAM SEMINAR INI// -DEMA- F-E-B BEKERJA SAMA DENGAN PIHAK OTORITAS JASA KEUANGAN O-J-K/ DALAM MENGADAKAN SEMINAR PERLINDUNGAN KONSUMEN DALAM JASA KEUANGAN// WAKTU YANG DIBUTUHKAN DALAM MEMPERSIAPKAN SEMINAR/ SEKITAR SATU MINGGU DENGAN LANGSUNG MEMBENTUK KEPANITIAN BESERTA JOBDESK MASING-MASING// KENDALA DALAM PERSIAPAN SEMINAR YAITU KURANGNYA ANGGOTA/ KARENA BELUM ADANYA PELANTIKAN DARI DEMA F-E-B// HARAPAN DENGAN DIADAKANNYA SEMINAR SEPERTI INI/ SEMOGA DAPAT MEMBUAT FORUM DISKUSI TERKAIT EKONOMI INDONESIA///

0 komentar:

Posting Komentar