Berita untuk disiarkan pada program NEWSTAINMENT, Senin-Jum'at pukul 09.00-10.00 WIB

Senin, 24 Juni 2019

PERGANTIAN KETUA DAN SEKRETARIS PRODI/ UNTUK F-D-I-K-O-M YANG LEBIH UNGGUL

07.25 Posted by Newsroom rdk No comments

UNTUK DISIARKAN : SELASA, 25 JUNI 2019
REPORTER : HALIMATUSYA’DIYYAH

FAKULTAS DAKWAH DAN ILMU KOMUNIKASI F-D-I-K-O-M UIN JAKARTA/ MENGADAKAN KEGIATAN LEPAS SAMBUT PEJABAT/ KETUA DAN SEKRETARIS PROGRAM STUDI –PRODI-/ MASA JABATAN 2015 HINGGA 2019/ KEPADA PEJABAT KETUA DAN SEKRETARIS PROGRAM STUDI 2019 HINGGA 2023// ACARA TERSEBUT DILAKSANAKAN PADA SENIN 24 JUNI KEMARIN// BERTEMPAT DI RUANG MEETING LANTAI DUA F-D-I-K-O-M/ DIMULAI PUKUL 10.00 WIB SAMPAI SELESAI// KEGIATAN TERSEBUT MENGHADIRKAN DEKAN DAN WAKIL DEKAN F-D-I-K-O-M/ KETUA DAN SEKRETARIS PRODI LAMA/ SERTA KETUA DAN SEKRETARIS BARU YANG AKAN DILANTIK//

DEKAN FAKULTAS F-D-I-K-O-M/ SUPARTO MENGUCAPKAN TERIMA KASIH YANG TAK TERHINGGA/ KEPADA KETUA DAN SEKRETARIS PRODI F-D-I-K-O-M MASA JABATAN 2015 SAMPAI 2019 ATAS DEDIKASI YANG TINGGI/ SERTA KERJA KERASNYA YANG TELAH MEMBANGUN CIVITAS AKADEMIKA UIN JAKARTA MENJADI LEBIH MAJU/ DAN DI PANDANG SEUTUHNYA OLEH MASYARAKAT LUAS// DENGAN BERBAGAI DINAMIKA YANG DIJALANI/ NAMUN TETAP BERTAHAN DAN MENJALANKAN TUGAS DENGAN PENUH TANGGUNG JAWAB TANPA ADA SATUPUN YANG MENGUNDURKAN DIRI/ KARENA DIDORONG OLEH SUATU KEIKHLASAN DALAM MENGEMBAN AMANAT// SUPARTO MENAMBAHKAN/ DALAM MENJALANKAN TUGAS YANG TERPENTING BUKANLAH USIA KRONOLOGIS/ NAMUN USIA MEMORI YANG TERUS DI INGAT OLEH BANYAK ORANG SEHINGGA MENJADI AMAL JARIYAH BAGI DIRI SENDIRI// DIRINYA YAKIN KETUA DAN SEKRETARIS –PRODI- F-D-I-K-O-M MASA JABATAN 2019 HINGGA 2023 MEMILIKI PERAN YANG TURUT ANDIL// SUPARTO BERPESAN/ SATU TANGAN YANG MEMBANTU UNTUK BANGKIT DARI KETERPURUKAN/ LEBIH BAIK DARIPADA SERIBU TANGAN YANG MENJABAT KETIKA MERAIH KESUKSESAN//

SEKRETARIS –PRODI- K-P-I/ MASA JABATAN 2019 SAMPAI 2023/ H. EDI AMIN MENGATAKAN/ YANG AKAN DIKEMBANGAN DALAM MENGEMBAN JABATANNYA ADALAH DENGAN MELANJUTKAN PROGRAM KERJA YANG BELUM TUNTAS/ DAN SEIRING BERJALANNYA WAKTU MENJALANKAN INOVASI-INOVASI GUNA MENCIPTAKAN CIVITAS AKADEMIKA KHUSUSNYA F-D-I-K-O-M YANG MAMPU BERSAING DALAM BIDANG APAPUN// TENTUNYA PROGRAM KERJA TERSEBUT MELIBATKAN DOSEN SERTA MAHASISWA// HAL TERSEBUT MERUPAKAN BAGIAN DARI DEDIKASI KERJA UNTUK K-P-I// EDI BERHARAP/ SEMOGA DOSEN DAN MAHASISWA F-D-I-K-O-M DAPAT LEBIH MAJU DAN UNGGUL DALAM AKADEMIK MAUPUN NON AKADEMIK///

0 komentar:

Posting Komentar