Berita untuk disiarkan pada program NEWSTAINMENT, Senin-Jum'at pukul 09.00-10.00 WIB

Selasa, 10 Maret 2020

-SUPERSEMAR- MASIH JADI MISTERI KEABSAHANNYA

08.36 Posted by Newsroom rdk No comments

UNTUK DISIARKAN: RABU 11 MARET 2020
REPORTER: SITTA SAKINATU YASSAROH

SURAT PERINTAH SEBELAS MARET -SUPERSEMAR- ADALAH/ SURAT PERINTAH YANG DITANDA TANGANI OLEH PRESIDEN REPUBLIK INDONESIA R-I/ INSINYUR SOEKARNO/ PADA 11 MARET 1966// -SUPERSEMAR- BERISI PEMBERIAN WEWENANG KEPADA SOEHARTO/ SELAKU PANGLIMA KOMANDO OPERASI KEAMANAN DAN KETERTIBAN -PANGKOPKAMTIB-/ UNTUK MEMULIHKAN KEAMANAN DAN KETERTIBAN/ SETELAH KEJADIAN GERAKAN 30 SEPTEMBER PARTAI KOMUNIS INDONESIA G-30-S P-K-I// -SUPERSEMAR- DDIPERINGATI SETIAP 11 MARET//

MAHASISWA FAKULTAS DAKWAH DAN ILMU KOMUNIKASI F-D-I-KOM/ JURUSAN KOMUNIKASI PENYIARAN ISLAM K-P-I/ SEMESTER DUA/ PAHLEVI AGUNG MENGATAKAN/ -SUPERSEMAR- YANG DIKELUARKAN OLEH PRESIDEN SOEKARNO KEPADA SOEHARTO/ MENGENAI TINDAKAN YANG PERLU DILAKUKAN DEMI KEAMANAN NASIONAL/ YANG SAAT ITU SEDANG TIDAK BAIK// DIRINYA MENAMBAHKAN/ PERISTIWA -SUPERSEMAR- TERDAPAT BANYAK VERSI/ SEHINGGA MASIH MENJADI MISTERI MENGENAI KEABSAHANNYA// NAMUN/ MENURUT VERSI PELAJARAN SEJARAH INDONESIA/ -SUPERSEMAR- BERASAL DARI TENTARA NASIONAL INDONESIA T-N-I ANGKATAN DARAT A-D// PAHLEVI MENYAYANGKAN/ MASYARAKAT BELUM MENGETAHUI KESELURUHAN DARI PERISTIWA TERSEBUT// MENURUTNYA/ SEJARAH MERUPAKAN ACUAN BAGI BANGSA/ NEGARA/ DAN MASYARAKAT UNTUK MENINDAK LANJUTI LANGKAH YANG HARUS DIPERBAIKI/ DEMI KELANCARAN DAN KEDAMAIAN NEGARA/ DAN SEJARAH DIUKUR DARI KEABSAHANNYA/ SEGALA SESUATU HARUS DISAMPAIKAN DI DALAM SEJARAH//  PAHLEVI MENGATAKAN/ MENGHARGAI –SUPERSEMAR- DENGAN MENGGELAR KAJIAN/ MEMBAHAS ULANG DENGAN BERTUKAR PIKIRAN BERSAMA// DIRINYA MEMUNGKAS/ SEJARAH HARUS DIJADIKAN PELAJARAN AGAR HAL TERSEBUT TIDAK TERJADI DI MASA DEPAN//

MAHASISWA FAKULTAS ADAB DAN HUMANIORA F-A-H/ JURUSAN SEJARAH PERADABAN ISLAM/ SEMESTER DUA/ IRVAN FATCHURROHMAN MENGATAKAN/ SEJARAH ADALAH HAL YANG PENTING KARENA/ TANPA SEJARAH TIDAK AKAN ADA KEHIDUPAN// MENURUTNYA/ PELAJARAN DARI PERISTIWA –SUPERSEMAR- BERUPA KODE ETIK// IRVAN BERHARAP/ MAHASISWA MENGETAHUI CARA POLITIK YANG BAIK DAN BENAR///

0 komentar:

Posting Komentar