Berita untuk disiarkan pada program NEWSTAINMENT, Senin-Jum'at pukul 09.00-10.00 WIB

Minggu, 24 Januari 2021

K-M-P-L-H-K -UIN- JAKARTA KERAHKAN DELEGASI BENCANA TANAH LONGSOR DI SUMEDANG

UNTUK DISIARKAN : SELASA 26 JANUARI 2021

REPORTER : RASYA AZZAHRA


K-M-P-L-H-K RANITA MENDELEGASIKAN DUA ANGGOTANYA/ YAKNI OFFYANDO VEGA PRATAMA DAN AULIYAA PUTRI ARSHANDY/ UNTUK MENJADI TIM RELAWAN BENCANA TANAH LONGSOR/ DI KECAMATAN CIMANGGUNG/ KABUPATEN SUMEDANG/ JAWA BARAT/ PADA SELASA PEKAN LALU// TIM DELEGASI TERSEBUT DITUJUKAN UNTUK MEMBANTU PEMULIHAN PASCA BENCANA/ DAN DIBAGI MENJADI BAGIAN EVAKUASI DAN ASSESSMENT//

AULIYAA PUTRI ARSHANDY MENGATAKAN/ TERDAPAT 314 K-K DENGAN SERIBU SERATUS SEMBILAN BELAS JIWA TERDAMPAK LONGSOR/ DI ANTARANYA 25 ORANG LUKA-LUKA/ DAN 40 JIWA MENINGGAL DUNIA/ 20 RUMAH TERTIMBUN/ 26 RUMAH RUSAK BERAT/ TIGA RUMAH RUSAK SEDANG/ 350 RUMAH TERANCAM RAWAN LONGSOR SUSULAN/ DAN SATU MASJID RUSAK SEDANG// DIRINYA MENUTURKAN/ TITIK LONGSOR TERJADI DI CICABE LEGOK AKIBAT CURAH HUJAN TINGGI SELAMA TIGA JAM/  DAN DESA BOJONGKONDANG AKIBAT SALURAN PENAHAN AIR YANG MENGARAH KE PERUMAHAN WARGA// BUPATI SUMEDANG MENGUSUNG REHABILITASI SERTA REKONTRUKSI/ DENGAN PEMBANGUNAN PONDASI BORED PILE/ PENATAAN LINGKUNGAN/ SERTA MERELOKASI WARGA KE DESA TEGALMANGGUNG//  KEMUDIAN/ PROGRAM YANG DIJALANKAN TERFOKUS PADA PENGELOLAAN DAPUR UMUM// TIM BENCANA MEMBANTU DALAM PENGADAAN LOGISTIK YANG DIBUTUHKAN BERDASARKAN HASIL ASSESSMENT//

ANGGOTA INFORMASI DAN KOMUNIKASI -INFOKOM- RANITA/ SITI ERIZA APRIYANTI MENGATAKAN/ TARGET EVAKUASI BENCANA TERSEBUT ADALAH DATA VALID KORBAN/ DAN REKOMENDASI PROGRAM PASCA BENCANA// SELAIN ITU/ TIM LAPANGAN TURUT MEMBANTU DI POSKO DAN PENDISTRIBUSIAN LOGISTIK// DIRINYA MENUTURKAN/ PROSES EVAKUASI TERSEBUT DIBANTU OLEH POLRI/ T-N-I/ SERTA BADAN SAR NASIONAL -BASARNAS-// BERDASARKAN TIM RESPON RANITA/ CUACA BURUK DAN SULITNYA MENCARI DATA RUMAH TERDAMPAK LONGSOR MENGAKIBATKAN PERGERAKAN TERHAMBAT// DIRINYA MENYAYANGKAN/ WARGA BELUM PEDULI AKAN ANCAMAN TERSEBUT/ PADAHAL SADAR KAWASAN YANG DITEMPATI RAWAN LONGSOR///

0 komentar:

Posting Komentar