Berita untuk disiarkan pada program NEWSTAINMENT, Senin-Jum'at pukul 09.00-10.00 WIB

Minggu, 25 September 2022

KOLABORASI L-D-K-S ANTAR FAKULTAS/ USWAH ISLAMIC FAIR 2022 SUKSES GELAR TALKSHOW ISLAMI

UNTUK DISIARKAN: SENIN 26 SEPTEMBER 2022

REPORTER: JELITA MAWAR HAPSARI

LEMBAGA DAKWAH KAMPUS SYAHID L-D-K-S FAKULTAS USHULUDDIN F-U/ FAKULTAS DAKWAH DAN ILMU KOMUNIKASI F-D-I-KOM/ SERTA FAKULTAS SAINS DAN TEKNOLOGI F-S-T BERKOLABORASI DALAM USWAH ISLAMIC FAIR 2022 UNTUK GRAND CLOSING// TALKSHOW TERSEBUT BERTAJUK “EXTRAORDINARY MUSLIM ADMIRER”/ DIHADIRI OLEH DEKAN F-D-I-KOM SUPARTO DAN DEKAN F-S-T NASHRUL HAKIEM// GELARAN TERSEBUT DIADAKAN DI AULA MADYA -UIN- JAKARTA/ PADA JUMAT KEMARIN//

KETUA UMUM L-D-K-S/ HAMDAN AL GIFARI MENGATAKAN/ SESUAI DENGAN TAJUK TALKSHOW/ YANG DIFOKUSKAN PADA FENOMENA KETERTARIKAN DENGAN LAWAN JENIS PADA ANAK MUDA/ TALKSHOW TERSEBUT HADIR DENGAN HARAPAN AGAR PARA GENERASI MUDA MAMPU MENGELOLA RASA KETERTARIKAN PADA LAWAN JENIS DENGAN TEPAT/ SERTA MENYIAPKAN MASA DEPAN YANG LEBIH BAIK// DIRINYA BERHARAP/ DENGAN DIADAKANNYA ACARA TERSEBUT/ MAHASISWA MAUPUN MUDA-MUDI MENJADI LEBIH BAIK LAGI DI MASA YANG AKAN DATANG/ SESUAI DENGAN TIGA PILAR TUJUAN L-D-K-S/ YAKNI MENJADIKAN MAHASISWA YANG PANDAI AKADEMIS/ HEBAT DALAM BERDAKWAH/ SERTA MENGAJI YANG KUAT//

MOTIVATOR SEKALIGUS INFLUENCER/ SHERLY ANNAVITA DALAM MATERINYA MENJELASKAN/ FENOMENA KETERTARIKAN ANTARA LAWAN JENIS SATU SAMA LAIN YANG TERJADI PADA ANAK MUDA SANGAT MANUSIAWI// NAMUN YANG MENJADIKANNYA SALAH YAKNI SIKAP YANG BERLEBIHAN// FENOMENA TERSEBUT TIDAK HANYA DITUJUKAN PADA ANAK MUDA/ KARENA TUA MUDA BUKAN TENTANG USIA/ MELAINKAN CARA SESEORANG BERPIKIR DAN BERSIKAP// DIRINYA MENAMBAHKAN/ SELAMA ADA HARAPAN/ KEYAKINAN/ DAN CITA-CITA/ MAKA UNTUK ANAK MUDA TIDAK UNTUK MENYIA-NYIAKAN MASA MUDANYA// DIHARAPKAN MUDA-MUDI SEMAKIN SADAR UNTUK MENYIAPKAN MASA DEPANNYA DENGAN BAIK/ KARENA PEMUDA ADALAH PILAR UTAMA DARI PERUBAHAN BESAR PADA BANGSA///

0 komentar:

Posting Komentar