Berita untuk disiarkan pada program NEWSTAINMENT, Senin-Jum'at pukul 09.00-10.00 WIB

Rabu, 22 Februari 2023

VAPE DINYATAKAN BUKAN ALTERNATIF PENGGANTI ROKOK

10.01 Posted by Newsroom rdk No comments

UNTUK DISIARKAN: 23 FEBRUARI 2023

REPORTER: FIRDANIA MAULIDA SYAHRI

STUDI PENELITIAN TERBARU MENEMUKAN/ BAHWA VAPE YANG DIANGGAP AMAN TERNYATA DAPAT MENYEBABKAN KERUSAKAN DAN MENINGKATKAN PENYAKIT KANKER MULUT// PERANGKAT POD DENGAN PERISA DALAM VAPERS MENYEBABKAN TINGKAT KERUSAKAN TERTINGGI// HASIL PENELITIAN DARI UNIVERSITY OF SOUTHERN MENUNJUKAN/ VAPE BUKAN ALTERNATIF YANG LEBIH SEHAT DARI MEROKOK//

MAHASISWA FAKULTAS SAINS DAN TEKNOLOGI F-S-T/ JURUSAN TEKNIK INFORMATIKA/ SEMESTER ENAM/ RAKA PRATAMA MENUTURKAN/ ROKOK DAN VAPE MENGANDUNG ZAT NIKOTIN YANG MENYEBABKAN KETERGANTUNGAN PADA PEMAKAINYA// RASA KEINGINTAHUAN YANG TINGGI MENJADI SALAH SATU PENYEBAB PENGGUNAAN VAPE// SELAIN ITU/ GENERASI MUDA TERTARIK DENGAN VAPE/ KARENA PERGAULAN DAN DIJADIKAN PERALIHAN DARI MASALAH YANG SEDANG DIHADAPI// DIRINYA BERHARAP/ PEMAKAI VAPE DAN ROKOK DAPAT MEMPERHATIKAN KESEHATAN DAN MENGGUNAKAN UANG SEBAIK MUNGKIN// KEMUDIAN/ OLAHRAGA BISA MENJADI SALAH SATU CARA UNTUK MEMBAKAR ZAT BERBAHAYA YANG SUDAH MASUK DALAM TUBUH//

SALAH SATU PENGGUNA VAPE DAN ROKOK/ MUHAMMAD ALTHAF MENGATAKAN/ ROKOK DAN VAPE MEMILIKI ZAT BERBAHAYA YANG SAMA// JIKA DILIHAT DARI HARGA/ LEBIH EFISIEN MEMAKAI VAPE DIBANDING ROKOK// OLEH KARENA ITU/ BANYAK ANAK MUDA YANG LEBIH MEMILIH VAPE// PADAHAL ANAK MUDA SEHARUSNYA MENGHINDARI VAPE DAN ROKOK/ KARENA TIDAK BAIK UNTUK KESEHATAN// JIKA SUDAH KECANDUAN/ HINDARI SECARA BERTAHAP UNTUK BERHENTI MEMAKAI KEDUANYA// DIRINYA MENAMBAHKAN/ UANG YANG DIGUNAKAN UNTUK MEMBELI ROKOK DAN VAPE LEBIH BAIK DITABUNG AGAR TIDAK TERBUANG SIA-SIA///

0 komentar:

Posting Komentar