Berita untuk disiarkan pada program NEWSTAINMENT, Senin-Jum'at pukul 09.00-10.00 WIB

Senin, 29 Januari 2024

DINAMIKA BEASISWA PENDIDIKAN INDONESIA DINILAI BELUM EFEKTIF

18.04 Posted by Newsroom rdk No comments

UNTUK DISIARKAN: SELASA 30 JANUARI 2024

REPORTER: RAYHAN ANUGERAH RAMADHAN

EFEKTIFITAS PROGRAM BEASISWA YANG DISELENGGARAKAN OLEH PENDIDIKAN NEGERI MAUPUN SWASTA/ SERINGKALI TIDAK TEPAT SASARAN// BANYAKNYA PROGRAM BEASISWA YANG DITAWARKAN OLEH BERBAGAI LEMBAGA/ NYATANYA BELUM BISA MENJADI SOLUSI SEUTUHNYA DALAM PENDIDIKAN// JUSTRU/ MENCIPTAKAN POLEMIK BARU SEPERTI/ MANIPULASI DATA/ PENYALAHGUNAAN DANA BEASISWA/ DAN SALAH SASARAN//

MAHASISWA FAKULTAS ILMU TARBIYAH DAN KEGURUAN F-I-T-K/ PROGRAM STUDI -PRODI- PENDIDIKAN BAHASA ARAB P-B-A/ SEMESTER TIGA/ JAUDAN RANGKUTI MENUTURKAN/ INFORMASI DAN SOSIALISASI BEASISWA CUKUP BAIK DAN MASIF// AKAN TETAPI/ INFORMASI DETAIL BEASISWA TIDAKLAH MUDAH UNTUK DIDAPATKAN// BEASISWA SANGAT MEMBANTU PEMBAYARAN UANG KULIAH TUNGGAL U-K-T DAN UANG SAKU HARIAN// NAMUN/ SAYANGNYA BANYAK OKNUM YANG MENYALAHGUNAKAN BEASISWA// CONTOHNYA/ OKNUM TERSEBUT SEBENARNYA MAMPU DALAM BIAYA PENDIDIKAN/ TETAPI MENDAPATKAN BEASISWA// SEMENTARA/ BEBERAPA OKNUM LAINNYA MENGGUNAKAN UANG BEASISWA UNTUK BERFOYA-FOYA DAN MEMBELI BARANG YANG TIDAK ADA HUBUNGANNYA DENGAN PENDIDIKAN// HAL TERSEBUT TENTU HARUS MENJADI EVALUASI KARENA/ BANYAK PELAJAR YANG LEBIH LAYAK MENDAPATKAN BEASISWA TERSEBUT//

MAHASISWA FAKULTAS ILMU TARBIYAH DAN KEGURUAN F-I-T-K/ PROGRAM STUDI -PRODI- MANAJEMEN PENDIDIKAN/ SEMESTER TIGA/ AHMAD NADI ARJUNNAH MENJELASKAN/ BEASISWA SANGAT MEMBANTU PELAJAR YANG KURANG MAMPU/ ATAUPUN PELAJAR YANG BERPRESTASI// KURANG TEPATNYA SASARAN BEASISWA HARUS SEGERA DIEVALUASI// CALON PENERIMA BEASISWA HENDAKNYA DISARING MELALUI DATA/ SURAT KETERANGAN/ IJAZAH DAN SEBAGAINYA/ SESUAI SYARAT PROGRAM BEASISWA YANG DIAJUKAN// BANYAKNYA OKNUM YANG MENYALAHGUNAKAN BEASISWA/ DINILAI TIDAK MENCERMINKAN SEBAGAI PELAJAR INDONESIA YANG BERBUDI PEKERTI// DIRINYA BERHARAP/ PANITIA PENYELENGGARA HARUS LEBIH SELEKTIF DAN ADIL DALAM PROSES PENYELEKSIAN  CALON PENERIMA BEASISWA///

0 komentar:

Posting Komentar