Berita untuk disiarkan pada program NEWSTAINMENT, Senin-Jum'at pukul 09.00-10.00 WIB

Rabu, 13 Maret 2024

PERINGATAN HARI PEREMPUAN INTERNASIONAL JADI AJANG ASPIRASI PEREMPUAN

07.21 Posted by Newsroom rdk , No comments

UNTUK DISIARKAN : KAMIS 14 MARET 2024

REPORTER : AZARIA SUCI FERNADA

PERINGATAN HARI PEREMPUAN INTERNASIONAL JUMAT KEMARIN/  MENJADI AJANG ASPIRASI AKAN KESETARAAN GENDER/ BUDAYA PATRIARKI/ SERTA UNGKAPAN KERESAHAN AKIBAT KEKERASAN SEKSUAL/ YANG KERAP DIALAMI KAUM PEREMPUAN//

MAHASISWA FAKULTAS USHULUDDIN/ PROGRAM STUDI AGAMA-AGAMA S-A-A/ SEMESTER EMPAT/ NIBRASUL UMMAH MENUTURKAN/  WANITA HARUS TERUS MENINGKATKAN VALUE DALAM DIRINYA/ MELALUI BERBAGAI PENGALAMAN/ PENGETAHUAN/ DAN KEBERANIAN// SALAH SATU UPAYA MITIGASI KEKERASAN SEKSUAL YAKNI/ PEMBERIAN EDUKASI/ SERTA DUKUNGAN MASYARAKAT UNTUK MENCIPTAKAN LINGKUNGAN YANG HARMONIS/ DAN AMAN BAGI WANITA// 

MAHASISWA FAKULTAS DAKWAH DAN ILMU KOMUNIKASI F-D-I-KOM/ JURUSAN BIMBINGAN PENYULUHAN ISLAM B-P-I/ SEMESTER SEPULUH/  NUR FASIHA MENUTURKAN/ PEREMPUAN ADALAH SOSOK YANG TANGGUH DAN MANDIRI/ SERTA DAPAT MENGEKSPRESIKAN DIRI DENGAN BAIK// PEMERINTAH HENDAKNYA MENGELUARKAN UNDANG-UNDANG U-U UNTUK MELINDUNGI PEREMPUAN/ GUNA MEMINIMALISIR KEJAHATAN SEKSUAL// HENDAKNYA KAUM PEREMPUAN  DAPAT SALING MENDUKUNG/ KARENA MASIH BANYAK KORBAN KEKERASAN SEKSUAL YANG BUNGKAM BEGITU SAJA///

0 komentar:

Posting Komentar