Untuk disiarkan :
Kamis 4 Desember 2014
Reporter :
Syahidah Azzahra
suasana Launching Film Supernova, 4/12/14-Auditorium Harun Nasution UIN JKT |
Auditorium Harun Nasution UIN Jakarta sangat ramai oleh para
mahasiswa yang ingin bertemu langsung dengan para pemain film supernova,
diantaranya ada Raline Shah, Herjunot Ali, Fedi Nuril, Arifin Putra dan Hamish
Daud. Acara ini berlangsung kemarin dan diselenggarakan oleh Dewan Eksekutif
Mahasiswa (DEMA) yang berkerja sama dengan Soraya intercine film. Mahasiswa UIN
Jakarta sangat antusias dalam acara tersebut, terbukti dengan kemeriahan yang
sangat terasa di Auditorium Harun Nasution, bahkan para mahasiswa UIN Jakarta
banyak yang datang lebih dulu sebelum acara dimulai, untuk mendapatkan tempat
duduk paling depan. Terlebih lagi saat sesi Tanya jawab berlangsung, semua
mahasiswa berantusias untuk dapat bertanya atau menjawab pertanyaan yang
diajukan para pemain supernova.
Salah satu pemain film supernova, Herjunot Ali mengatakan, ini
adalah ke tiga kalinya dia datang ke UIN Jakarta, dan dia sangat senang karena
mahasiswa UIN Jakarta selalu antusias dan menyambut meriah setiap
kedatangannya.
Salah satu mahasiswa Lia Yulia, Jurusan Pendidikan Bahasa Arab ,
semester satu mengatakan acara launcing film supernova sangat meriah, hanya
saja tadi kurang kondusif karena banyak penonton yang berada di depan
menghalangi penonton yang berada di belakang, untuk selanjutnya lia berharap
agar dapat lebih tertip dan kondusif.
0 komentar:
Posting Komentar