Berita untuk disiarkan pada program NEWSTAINMENT, Senin-Jum'at pukul 09.00-10.00 WIB

Rabu, 03 Juni 2015

Lomba Stand Up Comedy Mewarnai Acara Ulang Tahun PGMI



Untuk Disiarkan                      : Kamis, 0\4 Juni 2015
Reporter                                  : Nabila Puspa Asriyani

Kemarin, Aula Student Center (SC) UIN Jakarta, diwarnai dengan kemeriahan acara penutupan ulang tahun jurusan Pendidikan Guru Madrasah Ibtidaiyah (PGMI) ke delapan. Rangkaian acara yang berlangsung selama tiga hari ini, bertema Big So Great: Brilliant  Generation Show Great Education Art And Sport”. Di hari terakhir ini, panitia mengadakan acara stand up comedy, dengan jumlah peserta 20 orang dari berbagai Universitas. Acara ini juga dihadiri Zawin (komika Stand Up Comedy Kompas TV). Kemeriahan menyelimuti aula student center ketika satu per satu peserta lomba mengundang tawa penonton. Puluhan mahasiswa yang hadir tidak hanya dari kampus UIN Jakarta saja, namun banyak juga yang berasal dari kampus lain.

Ketua pelaksana acara, Muhammad Nazar, mengatakan, meskipun baru pertama memeriahkan ulang tahun PGMI,  alhamdulillah berjalan lancar. Nazar berharap, PGMI selalu menjadi wadah untuk anak anak Sekolah Dasar agar mereka menguasai bidang seni dan olahraga.

Peserta stand up comedy, mahasiswa Universitas Prof. Dr. Hamka, Muhammad Dausi, mengatakan, merasa bangga bisa tampil menjadi seorang stand up comedy, karena acara ini bisa meningkatkan kreativitas para komika di Universitas. Dausi berharap, peserta stand up bisa lebih kreatif lagi, dan penonton juga bisa menghargai penampilan dari peserta stand up..


0 komentar:

Posting Komentar