Berita untuk disiarkan pada program NEWSTAINMENT, Senin-Jum'at pukul 09.00-10.00 WIB

Kamis, 24 September 2015

Idul Adha, Beberapa Jurusan Nikmati Libur Panjang

Untuk Disiarkan          : Jumat 25 September 2015
Reporter                      : Neneng Heryani

Hari raya Idul Adha yang jatuh kemarin, menjadi hal yang menyenangkan bagi mahasiswa karena dapat berkumpul bersama keluarga dan juga kerabat. Kesenangan menyambut Idul Adha juga dirasakan oleh mahasiswa UIN Jakarta yang dapat menikmati libur panjang sampai hari minggu. Meskipun begitu, ada pula jurusan yang tetap mengharuskan mahasiswa masuk kuliah.

Mahasiswi Fakultas Ilmu Tarbiyah dan Keguruan (FITK), Jurusan Pendidikan Bahasa dan Sastra Indonesia (PBSI) semester tiga. Nailys Sa’adah, mengatakan, di jurusan PBSI, seharusnya ada perkuliahan di hari jumat. Namun, mahasiswa mencoba berkoordinasi dengan dosen dan berhasil mendapatkan libur. Tentunya, hal ini menyenangkan terutama bagi mahasiswa yang berasal dari luar kota sehingga dapat pulang kampung dan bertemu keluarga.

Mahasiswi Fakultas Ushuludin (FU), Jurusan Tafsir Hadist semester satu, Dedeh Solihat, menuturkan, alhamdulilah bisa merasakan libur sejak hari selasa kemarin, sehingga dapat pulang kampung lebih awal. Ini sangat menyenangkan walaupun hanya beberapa hari dapat melepas penat dari tugas kuliah dan merayakan idul adha bersama keluarga.

0 komentar:

Posting Komentar