Berita untuk disiarkan pada program NEWSTAINMENT, Senin-Jum'at pukul 09.00-10.00 WIB

Selasa, 29 September 2015

Pendaftaran Beasiswa STF Resmi Ditutup



Untuk Disiarkan          : Rabu 30 September 2015
Reporter                      : Amimatul Iklilah

Pendaftaran beasiswa yang dibuka oleh Social Trust Fund (STF) UIN Jakarta, hari ini resmi ditutup. Beasiswa pendidikan bagi mahasiswa S1 yang berprestasi dan tidak mampu tersebut, nantinya akan masuk dalam tahap seleksi berkas, dan untuk mahasiswa yang lolos  pada tahap selanjutnya akan mengikuti interview. Namun, ada yang berbeda dari tahun kemarin, yaitu beasiswa kali ini tidak menempatkan ujian psikotes terhadap calon penerima beasiswa, tetapi ujian tersebut nantinya akan ada untuk mahasiswa yang sudah benar-benar lolos. Untuk tahun ini, penerima bewasiswa STF diperkirakan akan mencapai 20 sampai 30 orang mahasiswa, dengan pertimbangan dan kualifikasi yang baik.

Salah satu staff Administrasi, Fuzi Fauziah, memaparkan, untuk pemberian bantuan dana kali ini bersifat pembayaran semester, dan langsung dibayarkan ke akademik tanpa dipegang oleh mahasiswa terlebih dahulu. Fuzi menambahkan, dalam menentukan hasil, STF sendiri memilih mahasiswa yang berprestasi terlebih utama, dan pada akhirnya mahasiswa yang terpilih akan digiring oleh STF sesuai dengan bidang mereka masing-masing. Sehingga bukan hanya beasiswa saja yang didapat, tetapi penerima beasiswa bisa mengasah kemampuan melalui program yang akan diselanggarakan.

Salah satu pendaftar beasiswa STF, Dede Uswatun Hasanah, mengatakan, STF ini merupakan salah satu beasiswa yang memiliki nilai bobot yang tinggi, dikarenakan kualifikasi dari STF yang sedemikian baik. Dede menambahkan, amat sangat beruntung jika mendapatkan beasiswa STF ini, karena selain bebas biaya semester, mahasiswa yang mendapatkan beasiswa dituntun untuk aktif dalam kegiatan yang bersifat sosial.

@STF_Uinjkt

0 komentar:

Posting Komentar